Apakah
anda pernah berpikir apa manfaat teh hijau selain untuk diminum? Seperti yang
kita tahu bahwa teh adalah sejenis minuman
yang di hasilkan dari pengolahan daun tanaman teh (Camellia sinensis). Selain
diminum dan memiliki aroma yang khas, teh hijau juga memiliki banyak manfaat
dan khasiat. Diantaranya :
- Menjaga Kesehatan Kulit
Teh hijau dapat berfungsi menjaga kesehatan kulit
secara alami. Hal tersebut di karenakan teh hijau dapat melindungi kulit kita
dari sengatan sinar ultraviolet sehingga secara tidak langsung dengan sering
mengkonsumsi teh hijau dapat membuat kita terhindar dari penyakit kanker kulit.
Selain dapat mencegah penyakit kanker kulit, teh hijau juga terbukti mampu
membuat kulit kita tidak cepat keriput.
- Menghindari Resiko Kebotakan
Kebotakan pada umumnya di sebabkan oleh kerontokan
rambut secara terus menerus yang di karenakan akar atau batang rambut kurang
sehat. Di sini peran teh hijau dalam menghindari resiko kebotakan adalah karena
zat yang terdapat pada teh hijau dapat membuat rambut kita terus tumbuh, dan
berregenerasi.
- Membersihkan Jerawat
Jerawat pada umumnya di sebabkan oleh kotoran atau
minyak yang menempel pada kulit sehingga membuat pori-pori kulit tertutup.
Kotoran, dan minyak yang menempel pada pori-pori tersebut dapat di bersihkan
dengan mengkonsumsi teh hijau secara teratur, karena pada teh hijau terdapat
zat antioksidan.
- Sebagai Minuman Penurun Berat Badan
Teh hijau terbukti dapat mengurangi penyerapamn lemak
dalam tubuh sehingga secara otomatis jumlah lebak pada tubuh akan berkurang.
Selain itu pada teh hijau juga terdapat ketekin polifenol yang menyebabkan
intensitas pembakaran lemak.
- Mencegah Penyakit Diabetes
- Pikiran Jadi Rileks
Waktu kita merasa stress, lelah atau capek karena kesibukan seharian, meminum
teh hijau hangat adalah salah satu cara untuk menghilangkan penat dan tubuh
akan terasa lebih rileks. Kenapa? Karena teh hijau dapat memperlancar aliran
darah, sehingga oksigen akan lebih mudah mengalir ke seluruh tubuh termasuk
otak. Bila oksigen sudah merata ke seluruh tubuh, maka tubuh kita bisa merasa
lebih rileks dan fresh kembali, dan teh hijau pun bisa membuat perasaan kita merasa
senang, setelah itu kita dapat memulai aktivitas kembali dengan
penuh motivasi.
0 komentar:
Post a Comment